ID/BG 18.21

Revision as of 07:00, 24 April 2018 by Gusti (talk | contribs) (Bhagavad-gita Compile Form edit)
(diff) ← Older revision | Latest revision (diff) | Newer revision → (diff)
Śrī Śrīmad A.C. Bhaktivedanta Swami Prabhupāda


ŚLOKA 21

pṛthaktvena tu yaj jñānaḿ
nānā-bhāvān pṛthag-vidhān
vetti sarveṣu bhūteṣu
taj jñānaḿ viddhi rājasam

Sinonim

pṛthaktvena—akibat dari pemisahan; tu—tetapi; yat—yang; jñānam—pengetahuan; nānābhavān—beraneka keadaan; pṛthak-vidhān—berbeda; vetti—mengetahui; sarveṣu—di dalam semua; bhūteṣu—makhluk hidup; tat—itu; jñānam—pengetahuan; viddhi—harus diketahui; rājasam—menurut nafsu.

Terjemahan

Pengetahuan yang menyebabkan seseorang melihat jenis makhluk hidup yang lain di dalam setiap badan hendaknya engkau pahami sebagai pengetahuan dalam sifat nafsu.

Penjelasan

Paham bahwa badan material adalah makhluk hidup dan bahwa kesadaran dibinasakan sekalian dengan pembinasaan badan disebut pengetahuan dalam sifat nafsu. Menurut pengetahuan itu, badan-badan berbeda satu sama lain karena perkembangan berbagai jenis kesadaran, selain itu tidak ada roh tersendiri yang mewujudkan kesadaran. Badan itu sendiri adalah roh, dan tidak ada roh yang dapat dipisahkan di luar badan. Menurut pengetahuan seperti itu, kesadaran bersifat sementara. Atau tidak ada roh-roh individual, melainkan hanya satu roh yang berada di mana-mana, penuh pengetahuan, dan badan ini adalah perwujudan kebodohan yang bersifat sementara. Atau di luar badan ini tidak ada roh istimewa yang bersifat individual atau Roh Yang Utama. Segala paham seperti itu dianggap hasil dari sifat nafsu.