“Kṛṣṇa” berarti Tuhan. Jika kamu memiliki nama lain Tuhan, kamu bisa mengucapkan nama itu juga. Bukan berarti bahwa kamu harus mengucapkan “Kṛṣṇa.” Tetapi “Kṛṣṇa” berarti Tuhan. Arti kata dari “Kṛṣṇa” adalah “yang Maha Menarik.” Dipandang dari keindahanNya, Kṛṣṇa itu Maha Menarik. Dipandang dari kekuatanNya, Beliau itu Maha Menarik. Dipandang dari filsafat-filsafatNya, Beliau itu Maha Menarik. Dipandang dari penolakanNya, Beliau itu Maha Menarik. Dipandang dari kemashyuranNya, Beliau itu Maha Menarik. Limaribu tahun yang lalu, Kṛṣṇa menyabdakan Bhagavad-gītā ini, yang sampai sekarang masih terus berlangsung dengan kokoh. Beliau benar-benar sangat termashyur.
|